Langsung ke konten utama

Hari Ke-2 IPPBMM ke-V se-Jawa Di IAIN Surakarta


Dista FM- IAIN Surakarta melangsungkan kegiatan IPPBMM (Invitasi Pekan Pengembangan Bakat dan Minat Mahasiswa) pada hari kedua Sabtu (14/06). Perlombaan yang dilaksanakan pada hari pertama sangat seru dan sportif. Pada hari kedua perlombaan ini tinggal beberapa cabang perlombaan yang melaksanakan final. Dianatanya cabang olah raga futsal, final yang berlangsung di lapangan futsal IAIN Surakarta diawali oleh tim dari IAIN Surakarta melawan STAIN Salatiga yang berlangsung secara sportif. Didukung oleh para suporter yang menyemangati masing-masing tim dengan suara-suara ala pendukung sepak bola nasional. Pemenang dari cabang perlombaan futsal yaitu juara 1 STAIN Salatiga, juara 2 STAIN Pekalongan dan juara 3 IAIN Surakarta.
Cabang perlombaan tenis meja yang berlangsung di Gedung Pendidikan IAIN Surakarta, dimulai pukul 08.00 WIB. Perlombaan ini berlangsung meriah dan menegangkan, penonton yang memenuhi lokasi pertandingan membuat pertandingan tersebut semakin memanas. Pemenag final dari kategori ganda putri, juara 1 dari IAIN Tulungagung, juara 2 dari STAIN Purwokerto dan juara 3 dari STAIN Pekalongan. Kategori ganda putri, juara 1 dari STAIN Pekalongan, juara 2 dari STAIN Purwokerto dan juara 3 dari STAIN Salatiga. Pada kategori tunggal putri, juara 1 dari STAIN Purwokerto, juara 2 dari STAIN Pekalongan dan juara 3 dari STAIN Kediri. Dan pada kategori tunggal putra, juara 1 dari STAIN Purwokerto, juara 2 dari STAIN Salatiga dan juara 3 dari STAIN Ponorogo. Pertandingan berahir pukul 11.00 WIB.
Pengumuman pemenang lomba diumumkan saat closing ceremony yang dilaksanakan di Auditorium IAIN Surakarta. Perlombaan yang berlangsung selama dua hari berjalan dengan lancar, semoga untuk IPPBBM tahun depan lebih kompetitif, seru, dan sportif. *wt